Mahasiwa FKIP Peringati Hari Guru Nasional

16.27.00 Add Comment
Kampung Pelajar, Sabtu (28/11/2015). Peringatan Hari Guru Nasional pada tanggal 25 nopember 2015 kemarin tidak hanya dilakukan oleh sekolah-sekolah maupun pemerintahan agara, namun pada tahun ini mahasiswa Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Gunung Leuser (UGL) ikut memperingati hari tersebut dengan memasang spanduk ucapan Selamat Hari Guru Nasional.

M. Rudi Pangestu selaku koordinator kegiatan mengatakan kegiata pemasangan spanduk ucapan Selamat Hari Guru Nasional dilakukan karena adanya masukan dari rekan-rekan mahasiswa untuk membuat kegiatan tersebut. "karena waktu yang sedikit maka hanya pemasangan spanduk saja yangg bisa kami lakukan".

Ia juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut bisa dilaksanakan atas partisipasi dari rekan-rekan mahasiswa FKIP BIOLOGI dan mahasiswa FKIP Pendidikan Kepelatihan Olahraga. "Total dana yang terkumpul sebanyak Rp. 160.000 dan dana yang terpakai Rp. 144.000 jadi sisanya sebesar Rp. 16.000."

Rudi juga berharap bahwa dengan memperingati Hari Guru Nasional tersebut mahasiswa FKIP yang merupakan calon guru bisa menjadi motivasi dan menjadi guru yang profesional. tutup rudi (M21)

Terealisasinya pembangunan aspal di universitas gunung leuser

10.39.00 Add Comment
Pengaspalan jalan UGL
Kampung pelajar, Sabtu (27/11/2015) Terealisasinya pembangunan aspal di universitas gunung leuser (UGL) yang melintasi jalan keseluruh fakultas (ekonomi, fkip, teknik dan pertanian) membuat mahasiswa bangga dan berdecak kagum, yang pembangunannya sudah di mulai pada hari rab tanggal 25 november 2015.

Pembangunan aspal jalan tersebut telah direncanakan sejak tahun ajaran 205 lalu, oleh pihak yayasan dan pemerintah daerah kabupaten aceh tenggara.

Saat ditemui dikantornya Ketua Umum Yayasan mengatakan bahwa pengaspalan tersebut diprediksi akan selesai sampai 15 Desember 2015. Ia juga menambahkan “inilah jawaban dari permintaan mahasiswa dalam pembangunan aspal di kampus kita dan semua program yang direncanakan insyaallah akan terealisasi satu persatu demi kemajuan dan kejayaan kampus Universitas Gunung Leuser”.

Dari data yang di himpun oleh Team Media Campus UGL dana pengaspalan berasal dari dari pihak pemerintah daerah (PEMDA) yaitu Anggaran APBKP (anggaran pendapatan dan belanja keluarga perubahan)

 “Ketua umum yayasan sangat bersyukur dan berterimakasih kepada pemerintah daerah atas terpenuhinya keinginan semua masyarakat UGL untuk dapat menjaga dan memanfaatkan lingkungan kampus dengan sebaik mungkin agar tidak terjadi kerusakan” tutup beliau.

Ardiansyah, selaku mahasiswa UGL merasa sangat senang atas terealisasinya pengaspalan jalan UGL yang telah sekian lama din anti oleh seluruh mahasiswa UGL. (M17)

Terealisasinya pembangunan aspal di universitas gunung leuser

10.39.00 1 Comment
WAWANCARA DI KANTOR YAYASAN UG
Kampung pelajar, Sabtu (27/11/2015) Terealisasinya pembangunan aspal di universitas gunung leuser (UGL) yang melintasi jalan keseluruh fakultas (ekonomi, fkip, teknik dan pertanian) membuat mahasiswa bangga dan berdecak kagum, yang pembangunannya sudah di mulai pada hari rab tanggal 25 november 2015.

Pembangunan aspal jalan tersebut telah direncanakan sejak tahun ajaran 205 lalu, oleh pihak yayasan dan pemerintah daerah kabupaten aceh tenggara.

Saat ditemui dikantornya Ketua Umum Yayasan mengatakan bahwa pengaspalan tersebut diprediksi akan selesai sampai 15 Desember 2015. Ia juga menambahkan “inilah jawaban dari permintaan mahasiswa dalam pembangunan aspal di kampus kita dan semua program yang direncanakan insyaallah akan terealisasi satu persatu demi kemajuan dan kejayaan kampus Universitas Gunung Leuser”.

Dari data yang di himpun oleh Team Media Campus UGL dana pengaspalan berasal dari dari pihak pemerintah daerah (PEMDA) yaitu Anggaran APBKP (anggaran pendapatan dan belanja keluarga perubahan)

 “Ketua umum yayasan sangat bersyukur dan berterimakasih kepada pemerintah daerah atas terpenuhinya keinginan semua masyarakat UGL untuk dapat menjaga dan memanfaatkan lingkungan kampus dengan sebaik mungkin agar tidak terjadi kerusakan” tutup beliau.

Ardiansyah, selaku mahasiswa UGL merasa sangat senang atas terealisasinya pengaspalan jalan UGL yang telah sekian lama din anti oleh seluruh mahasiswa UGL. (M17)

Adu Otot Melaui Kompetisi Panco di UGL

22.00.00 Add Comment
Kampung pelajar , Sabtu (21/11/2015). Unit Kegiatan Mahasiswa Olahraga (UKM-OR) mengadakan kompetisi Panco se Universitas Gunung Leuser yang diadakan di Taman Universitas Gunung Leuser (UGL) pada sabtu pukul 14.30 wib dengan total hadiah ratusan ribu rupiah.
PesertaAdu Panco Adu Kekuatan

Kompetisi panco tersebut di selenggarakan atas kerjasama dari UKM OR dan PROMILD selaku sponsor kegiatan. 

Ricky Purnomo Ari selaku ketua panitia mengatakan pada team media campus ugl bahwa dilaksanakannya kegiatan tersebut di maksudkan agar memotivasi mahasiswa-mahasiswa lainnya agar bias lebih berkreativitas dalam hal kegiatan-kegiatan lain agar suasana kampus bisa menjadi lebih hidup dan pada kompetisi panco tersebut antusiasme mahasiswa cukup baik terbukti dengan adanya jumlah peserta mencapai 26 orang.


“dan semoga ada lagi kegiatan-kegiatan lain yang dilaksanakan di kampus ugl dan tentunya jangan pernah patah semangat untuk membuat kegiatan-kegiatan di kampus” tutup Ricky.

Sementara itu M. Rudi Pangestu salah satu peserta panco mengatakan “ya walaupun kompetisi panco baru pertama kali di laksanakan ternyta cukup seru dan menarik, walaupun sampai di guyur hujan tapi tetap asyik”. (M21)

Membentuk Karakter Mahasiswa Yang Beriman, Kreatif, Cerdas dan Sholeh melalui DPR

12.10.00 Add Comment
Peserta DPR UKMI Al-Fath
Kampung Pelajar, Sabtu (21/11/2015). Sejak pukul 09.00 sekitar 19 mahasiswa/i mengikuti kegiatan Daurah Pemuda Rabbani (DPR) ke 1 dengan tema “Membentuk Karakter Mahasiswa Yang Beriman, Kreatif, Cerdas dan Sholeh” yang diaksanakan oleh UKMI (Unit Kegiatan Mahasiswa Islam) Al-Fath Universitas Gunung Leuser (UGL) di mesjid Ibnu Sinna UGL.

Wahid Saiful Hidayat selaku ketua Panitia menyampikan dalam kata sambutannya bahwa DPR dilaukan sebagai tahapan dari pengkaderan UKMI Al-Fath setelah proses pendaftaran sebelumnya.
Kegiatan DPR dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada hari sabtu di mesjid UGL dan hari minggu di pantai barat.

Wahid menambahkan bahwa ada 4 materi yang diberikan selama DPR diantaranya : 1. Sumuyatul Islam 2. Syahadatin 3. Ghozull Fikri 4. Peran Pemuda Rabbani

“Semoga acara DPR dapat berjalan lancar dan para peserta menjadi berkarakter, beriman, kreatif, cerdas dan sholeh” tutup wahid saiful hidayat. (M21)
Pengalaman PPLT

Pengalaman PPLT

19.00.00 Add Comment
PPLT itu adalah suatu gabungan dari KKN dan PPL, dimana paginya kami harus mengajar disekolah, setelah pulang sekolah bermasyarakat didesa setempat, dan yang paling ditekankan dalam PPLT adalah karya yang bersifat mendidik dan mengajar.

Tidak banyak yang bisa ku ceritakan tentang pengalaman didalam PPLT. Tapi, kalau bicara tentang pengalaman selama PPLT pastinya ini suatu moment yang harus ku ingat sepanjang masa. Yang berawal dari penempatan posko PPLT yang ternyata suatu tempat dimana aku merasa asing dengan nama desa tersebut dan juga belum pernah sama sekali menyinggahinya, yaitu desa “kayu mentangur”. Didalam posko didesa ini kami berjumlah 15 orang, tapi hanya beberapa orang yang aku kenal dan semuanya sifatnya berbeda-beda. Enggak kebayangkan! Baru mulai tapi sudah ada tantangan, yaitu beradaptasi dengan teman-teman yang satu posko, belum lagi saya harus berhadapan dengan siswa-siswi beserta guru-guru di SMP Negeri 2 Badar, dengan anak-anak dan masyarakat lainnya. Tapi alhamdulillah, semua tantangan itu bisa teratasi.

Banyak drama yang kami buat selama PPLT yaitu tentang tawa, tangis, amarah, dan perdebatan hingga menjadikan kami sebuah keluarga dan saling mengenal mungkin juga bisa dibilang bersahabat. Dan akhir dari drama yang kami buat adalah dan tanpa disangka-sangka kami mendapat juara 3, kami bersyukur atas juara ini, inilah akhir dari perjuangan kami buat. Tapi yang paling berharga adalah terjalinnya rasa kekeluargaan didalam posko kami, dan juga terjalinnya silaturahmi dengan warga dan anak-anak yang kami didik, bahagia rasanya jadi seorang guru.

Tips dari saya untuk mengatasi kendala intinya sabar aja, dan jadilah seperti bunglon yang bisa masuk kemana saja karena hidup tidak selamanya seperti yang kita mau. Dan jangan terlalu mengharapkan imbalan yang tinggi sebelum ada usaha dan do’a yang dilakukan, karena jika dilakukan dengan usaha dan do’a tanpa mengharapkan imbalan insya allah lebih dari imbalan diterima.


Terimakasih..... Wassalam!!!